The Suicide Squad Jadi Film DC Paling Banyak Ditonton Dalam Sejarah HBO Max

Minggu, 29 Agustus 2021 - 18:35 WIB
loading...
The Suicide Squad Jadi...
The Suicide Squad Jadi Film DC Paling Banyak Ditonton Dalam Sejarah HBO Max. Foto/CBR
A A A
JAKARTA - Sudah satu bulan berlalu sejak James Gunn merilis film superhero DC pertamanya, The Suicide Squad. Merupakan sekuel sekaligus reboot dari film Suicide Squad 2016, The Suicide Squad berhasil menjadi judul film superhero yang paling banyak ditonton di layanan streaming HBO Max.

Dilansir dari CBR, Minggu (29/8/2021), sebuah organisasi analisis penonton bernama Samba TV mengungkap bahwa The Suicide Squad berhasil mendapatkan 4,7 juta penonton setelah tiga pekan dirilis di HBO Max . Sebagai pembanding, Wonder Woman 1984 hanya berhasil mendapat 3,9 juta penonton dan Zack Snyder’s Justice League hanya mendapat 3,2 juta; membuat The Suicide Squad sebagai film superhero dengan penonton terbanyak di layanan streaming Warner Bros. ini.

Namun, meski berhasil menjadi film superhero paling banyak ditonton, The Suicide Squad masih belum berhasil mengalahkan film-film Warner Bros. lain yang juga tayang di HBO Max, yaitu Godzilla vs Kong dengan 5,1 juta penonton dan Mortal Kombat dengan 5,5 juta penonton.

Tak hanya di HBO Max, The Suicide Squad juga berhasil memecahkan rekor di box office setelah meraup USD 4,1 juta atau sekitar Rp 59 triliun pada malam pembukaannya. Jumlah uang yang berhasil didapatkan film ini pun menobatkan The Suicide Squad sebagai film dengan rating dewasa yang paling sukses di era pandemi.



The Suicide Squad mengisahkan perjalanan sekelompok kriminal super dalam tim Task Force X yang dibentuk Amanda Waller, kepala penjara Belle Reve. Para kriminal ini dipaksa menjalani misi-misi berbahaya dengan iming-iming peringanan hukuman dan juga pemerasan diam-diam yang dilakukan Amanda.

Ketika mereka tiba di sebuah negara fiktif berama Corto Maltese, para kriminal ini diharuskan untuk bertahan hidup tanpa dukungan militer Amerika dan menyelesaikan misi mereka menghancurkan sebuah markas bekas Nazi Jerman bernama Jotunheim yang menjadi rumah bagi alien berbahaya.

Dibintangi Margot Robbie, Joel Kinnaman, Idris Elba, John Cena, Sylvester Stallone, dan masih banyak lagi, film garapan James Gunn ini tayang sejak 28 Juli lalu dan akan meninggalkan bioskop pada tanggal 5 September mendatang.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1731 seconds (0.1#10.140)